MGMP Fisika MA Yogyakarta Belajar Profil Pelajar Pancasila

1

Dalam menghadapi penerapan kurikulum merdeka di madrasah, guru-guru diharapkan sudah memahami mengenai kurikulum merdeka. MGMP Fisika MA D.I. Yogyakarta mengadakan pertemuan rutin bulanan pada Kamis (27/10/22) bertempat di gedung PSBB MAN 3 Sleman. 

Foto Bersama MGMP Fisika MA DIY

Pertemuan kali ini mengambil tema Penyusunan Projek Penguatan Pelajar Pancasila (P5). Narasumber dalam pertemuan ini adalah Dr. Sabar Nurohman, S.Pd.Si., M.Pd. (Dosen Pendidikan IPA Universitas Negeri Yogyakarta). 

Dr. Sabar Nurohman selaku narasumber

Adapun materi yang beliau sampaikan adalah: 

·  Proses atau langkah dalam menyusun program Profil Pelajar Pancasila

1)    Mengenal Ekosistem Sekolah

2)    Mendisain Projek

3)    Mengelola Projek

4)    Mengolah Asesmen dan melaporkan

5)    Evaluasi dan Tidak Lanjut

·      Karakter yang ingin di capai

1)    Beriman

2)    Kemandirian

3)    Bergotong Royong

4)    Bernalar Kritis

5)    Kreatif

·     Tema Projek

1)    Religius

2)    Kearifan Lokal

3)    Rekayasa dan Tehnologi

4)    Bhineka Tunggal Ika

5)    Membangun Jiwa dan Raga

6)    Demokratis

Diharapkan setelah mendapatkan gambaran Profil Pelajar Pancasila, guru-guru dapat menyusun Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang diimplementasikan di madrasah masing-masing. Acara diakhiri dengan informasi program lanjutan MGMP Fisika yang disampaikan oleh Warjo, M.Pd selaku Ketua MGMP Fisika MA DIY dan berakhir pukul 12.00. (ith)

Anggota MGMP Fisika sedang menyimak pemaparan oleh narasumber


Posting Komentar

1Komentar
  1. State regulation permits for betting on each pro and college sports activities. Betting on in-state collegiate game outcomes SM카지노 is allowed, however player prop bets in collegiate video games are prohibited. Legislation was handed in June to permit sports activities playing, though in-state collegiate video games shall be off-limits underneath model new} regulation. It will make playing lawful in selection of|quite lots of|a wide range of} areas each in-person and online. Bets on collegiate video games can only be positioned in particular person, not online.

    BalasHapus
Posting Komentar